Budidaya Sidat Australia Ukuran Elver Besar

Sidat Kita

Sidat Kita
Faktor pakan yang bagus dan sirkulasi yang baik sangat berpengaruh sekali dalam perkembangan sidat dikolam budidaya, salah satu farm atau perusahaan yang telah memberika report untuk pembesaran sidat asal australia yang berciri fisik lebih pendek dari sidat bicolour ini adalah perusahaan NIWA, disini NIWA membesarkan Sidat Australia yang mendekati ukuran komersial sebagai pilot project. 
Fokus utama adalah meminimumkan biaya untuk membesarkan sidat dengan menggunakan system kolam yang ada, dan menentukan makanan yang mudah didapat dan tidak mahal. Penelitian memilih sidat betina dan makanan suplemennya untuk meningkatkan produksi dari tangkapan alam.

Hasil dari pembesaran percobaan dalam kolam budidaya dari limbah ternak juga dicoba. Didapatkan sidat betina yang tumbuh lebih besar dari jantan dapat diseleksi. Ukuran sidat minimum untuk pembesaran dan stok alam dalam kondisi jelek tidak mempengaruhi pertumbuhan sidat menjadi besar. Proporsi sidat ini dapat dengan cepat dibesarkan baik itu dalam kolam pembesaran ataupun sidat yang dialiri air limbah dari ternak, pertumbuhan 50 kali lebih cepat dari yang ada di sungai Waikato.

Dalam jangka pendek pemberian suplemen level rendah dari stok budidaya, pertumbuhan sidat dapat mencapai 14 kali dari pertumbuhan di sumber air asal dan stok awal. Bahkan budi daya jangka pendek dari sidat dalam kolam budi daya yang berkualitas bagus dengan kerapatan lebih rendah dari kondisi alamiah dan tanpa tambahan pakan ekstra juga dicapai pada kolam dengan air dari limbah ternak (dairy farm) dan dapat mencapai ukuran dan kondisi siap pasar. Pertumbuhan jangka pendek cepat (220g ke 550 g dalam 2 bulan), dan peningkatan kondisi juga dalam kolam yang dialiri limbah peternakan tanpa pakansuplement.

pertumbuhan sidat individu berubah ubah baik itu dalam kolam pembesaran atau kolam dengan air limbah, dan akibatnya formulasi pakan yang merangsang pertumbuhan sidat secara cepat akan menjadi faktor krusial untuk sukses usaha pembesaran sidat.

Perusahaan komersial dengan sistem filtrasi sirkuler dengan teknologi tinggi, mendapatkan eel dari 300 g tumbuh menjadi 800 gr hanya dalam 50 hari. NIWA telah menyelidiki tipe dari pakan yang memicu pertumbuhan pemberian pakan tingkat tinggi untuk kedua spesies sidat sehingga dapat diadopsi oleh usaha intensif dan ekstensif budidaya sidat.

By. Sidat Kita

Cara Ideal Merawat Sidat Ukuran Glass Eel

Sidat Kita

Sidat Kita

Mungkin banyak yang masih penasaran atau bertanya-tanya bagaimana idealnya sebuah kolam atau tempat untuk budidaya sidat diperlakukan dengan ideal, nah dalam posting kali ini sidat kita akan membahas kira-kira idealnya apa saja yang dilakukan untuk membudidayakan sidat ukuran glass eel, ini dia ulasannya :

1. untuk 1kg glass eel idealnya untuk berapa M2 luas areanya?
  – Kalau mau renggang dan nyaman 100 liter air max 2 ons ( 5-6 aquarium ukuran 100x50x40)
  – Jangan pernah mulai 1 kg dalam 1 wadah ( tingkat stress ikan tangkapan alam berbeda, takutnya ada ikan yg sakit, kecuali kalau main > langsung 30 kg up dan sudah mahir
2. Apa the best feed untuk pakan glass eel sampe ukuran 5-10 gram?
  – cacing sutera, Daphnia, cincangan cacing tanah
3. Berapa bulan pemeliharaan dari glass eel ke ukuran tersebut?
  – 2-3 bulan
4. Berapa kali pemberian pakan dalam 1 hari?
  – 2 kali atau Tambahkan sesudah habis
5. Bagaimana sistem pemberian dan pengecekan pakan?
  – Akan lahap sekali sesudah air dibersihkan dan penggantian air
  – GE senang makan didasar
  – pagi sore , pakan mati ( Daphnia beku/cacahan cacing tanah) yg tdk habis lebih dr 5 jam disipon
6. Berapa ketinggian air untuk budidaya glass eel ke 5-10gram?
  – 20/25 cm
7. Apakah ada penggantian air selama masa pemeliharaan itu?
  – Ada ; sehari sekali , mau 2 kali woke
8. Untuk grading sidat itu idealnya ketika umur berapa?
  – 30 – 40 hari
  – Kalau rajin dan kelihatan ada beberapa yg lebih besar dari yg lain pindahkan saja …. kanibal .. kasihan yg kuntet2
9. Berapa SR dari glass eel s/d 5-10gram?
  – Tergantung hasil tangkapan alamnya, penanganan selama transportasi dan pemindahan ketempat baru ( reiko tertinggi kalau dr sononya sdh sakit)
  – GE yg datang bisa dilihat dalam kantong , lincah dan tidaknya ini juga bukan jaminan.
  – Ada pengiriman GE yg 1 kg sampai 3g asyik hidup 85%, ada yg hidup 70%, malah ada yg hidup hanya 40 % (terjadi pda wadah yg agak padat).
  – Bisa 50% hidup sdh ok koq
10. Bisakah kita memakai sistem Resirculation closed system untuk budidaya sidat?
  – bisa saja , mendingan tidak … apakah bisa menjamin lendir yg banyak dari GE  terfilter dgn baik
  – air kan banyak.
Mungkin point-point diatas sedikit membantu bagi yang ingin belajar budidaya glass eel. semoga bermanfaat dan terima kasih.
By. Sidat Kita